28 Maret 2021 11:01 am

Teken MoU Dengan Perkumpulan Guru Ngaji Kecamatan Bojongsari, Ruang Baik Akan Berikan Bantuan Dan Pembinaan Selama 1 Tahun

Teken MoU Dengan Perkumpulan Guru Ngaji Kecamatan Bojongsari, Ruang Baik Akan Berikan Bantuan Dan Pembinaan Selama 1 Tahun
ruangbaik.com - Gelar acara Launching Program Peduli Guru Ngaji se Kecamatan Bojongsari Kota Depok, Ruang Baik berkomitmen dan telah menandatangani MoU untuk memberikan bantuan insentif kepada para guru ngaji se- kecamatan Bojongsari Kota Depok. Seremoni penyaluran bantuan ini digelar kemarin (27/3) bertempat di Ruang Utama Masjid As Saadah kelurahan Curug kecamatan Bojongsari Kota Depok. Acara dihadiri oleh para guru ngaji yang akan menerima program bantuan yang berasal dari 7 kelurahan di kecamatan Bojongsari, diantaranya kelurahan Serua, Pondok Petir, Curug, Bojongsari, Bojongsari Baru, Duren Mekar dan Duren Seribu.

para guru ngaji se kecamatan Bojongsari Kota Depok sedang mengikuti acara Launching Program Peduli Guru Ngaji yang digelar oleh Ruang Baik. Doc Ruang Baik
para guru ngaji se kecamatan Bojongsari Kota Depok sedang mengikuti acara Launching Program Peduli Guru Ngaji yang digelar oleh Ruang Baik. Doc Ruang Baik

Bantuan berupa insentif kepada total 156 guru ngaji yang telah terpilih akan diberikan secara rutin setiap bulannya selama 1 tahun. Acara launching ini sekaligus seremoni pembentukan Perkumpulan Guru Ngaji Kecamatan Bojongsari Kota Depok sebagai wadah dan forum komunikasi antar guru ngaji yang anggotanya memiliki lembaga pendidikan Al Quran atau TPA di kecamatan Bojongsari Kota Depok. Perkumpulan ini lah yang secara resmi bekerjasama dengan Ruang Baik dalam rangka pembinaan dan peningkatan kapasitas bagi para nggotanya, yakni guru ngaji.

Hadir pada acara launching sekaligus meresmikan secara langsung penyaluran program peduli guru ngaji oleh Hendra Aditya sebagai Ketua Yayasan Ruang Baik Bersama didampingi oleh Kepala Cabang Bank Syariah Indonesia cabang pembantu Sawangan, Dzally Ahliya Nasir sebagai mitra perbankan yang akan menyalurkan bantuan tunai guru ngaji nanti.

"Kami (Ruang Baik) hanya meminta satu hal kepada ayah bunda para guru ngaji yang hadir pada hari ini, tolong doakan para donatur agar segala hajatnya terkabul melalui wasilah bantuan donasi yang telah diberikan dan kepeduliannya kepada para guru ngaji yang hadir hari ini.", pinta Hendra Aditya dalam sambutannya

Foto Bersama Guru Ngaji se Kecamatan Bojongsari pada acara Launching Program Peduli Guru Ngaji Se Kecamatan Bojongsari Kota Depok. Doc Ruang Baik
Foto Bersama Guru Ngaji se Kecamatan Bojongsari pada acara Launching Program Peduli Guru Ngaji Se Kecamatan Bojongsari Kota Depok. Doc Ruang Baik

Ruang Baik telah menjalankan program Peduli Guru Ngaji ini selama 1 tahun terakhir dengan penerima manfaat program sepanjang tahun 2020 kemarin telah memberikan manfaat kepada 17.516 orang yang tersebar di 19 kabupaten/kota di Indonesia.


Blog Post Lainnya
-
Kontak Kami
info@ruangbaik.com
0813-8173-6776
Perumahan Arco, Jl. Rambutan No 16 Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari Kota Depok, Jawa Barat 16518
Ikuti Kami di
-
@2024 Ruang Baik Bersama Inc.