Rote Ndao, NTT. 2/8/2020 – Di tengah pandemi covid 19 saat ini membuat suasana Hari Raya Idul Adha cukup berbeda dari tahun sebelumnya. Kesulitan ekonomi dampak dari pandemi ini membuat semakin banyak orang kehilangan pekerjaan dan penghasilannya karena pembatasan sosial yang masif di berbagai daerah. Tak terkecuali, yang berada di pelosok-pelosok hingga batas negeri di tanah air Indonesia. Yayasan Ruang Baik Bersama (Ruang Baik), dengan program Kurban Baik Nusantara di tahun perdananya ini, berhasil menjangkau distribusi kurban hingga ke pulau terluar Indonesia bagian selatan yang berbatasan langsung dengan Benua Australia, yakni Pulau Rote, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur. Spirit pengorbanan dan berbagi di tengah pandemi ini Tim Ruang Baik bawa juga untuk hadiahkan juga kepada saudara-saudara kita di daerah yang menurut penetapan pemerintah termasuk kategori daerah tertinggal di Indonesia.
Ruang Baik telah menyalurkan hewan kurban para pekurban pada tanggal 31 Juli 2020 yang bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha 1441 H. Dari pemotongan hingga pendistribusian daging kurban dilakukan di sebuah desa muslim, Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Lokasi ini dipilih karena desa ini merupakan desa pesisir, dimana perekonomian masyarakat secara umum bergantung dari penghasilannya sebagai nelayan, dan tidak banyak yang mampu untuk bekurban karena keterbatasan ekonomi.
"Masyarakat disini jarang makan daging, seringkali bahkan hanya satu tahun sekali, ya hanya saat Idul Adha ini" ungkap Pak Billy di sela istrirahatnya saat menerima daging kurban dari Ruang Baik.
Dalam proses pengadaan hewan kurban, Ruang Baik memperolehnya dari peternak lokal, baik itu untuk sapi maupun kambing, sehingga terjadi juga perputaran ekonomi di hari Idul Adha ini dari syariat berkurban. Dalam rangkaian penyembelihan hewan kurban hingga pendistribusian dagingnya, bekerjasama dengan masyarakat setempat, termasuk pemudanya. Ini adalah tahun perdana Ruang Baik menyalurkan kurban hingga pulau Rote, yang mana Desa ini layak diberikan perhatian lebih sebagai lokasi kurban yang diprioritaskan karena geliat beriIslam masyarakat, semangat belajar dan mengajarkan Islam masyarakatnya sangat tinggi. Maka sudah selayaknya kebahagiaan Idul Adha tahun ini juga bisa dirasakan oleh masyarakat Desa Papela dengan mencukupi kebutuhan protein hewani dari daging kurban, baik sapi maupun kambing.
Idul Adha tahun ini, Ruang Baik menyalurkan hewan kurban sebanyak 2 sapi dan 13 kambing dari para mudhohi (pekurban) untuk dibagikan daging kurbannya kepada masyarakat setempat. Alhamdulillah, dengan adanya program kurban di Rote ini, masyarakat dapat menikmati daging sapi atau kambing untuk kebutuhan pangannya beberapa hari ke depan.
"Terima kasih donatur Ruang Baik, semoga berkah" ucap syukur salah satu warga Dusun Tanjung, di Desa Papela saat menerima daging kurban.
----------------
Kurban Baik Nusantara Ruang Baik merupakan Program Kurban Yayasan Ruang Baik Bersama (Ruang Baik), dimana di tahun perdananya ini(2020), telah menjangkau 11 Kabupaten/Kota di 8 Propinsi di Indonesia.
ikuti kami di:
Fanspage : facebook.com/ruangbaik
Instagram : instagram.com/ruang.baik
Telegram : t.me/ruangbaik
Youtube: youtube.com/ruangbaik