2 September 2020 11:45 am

Semarakkan Kemerdekaan RI, 17845 Al Quran Wakaf Disalurkan Ke Selatan Jawa Barat

Semarakkan Kemerdekaan RI, 17845 Al Quran Wakaf Disalurkan Ke Selatan Jawa Barat
Depok, 1/9/2020. Dalam rangka peringati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75 tahun, Ruang Baik sukses menggelar Ekpedisi Wakaf Ruang Baik Episode Kemerdekaan yang telah dilaksanakan pada tanggal 26 Agustus sampai dengan 31 Agustus 2020. Ekpedisi wakaf episode kemerdekaan yang telah dilaksanakan ini mendistribusikan sebanyak 17.845 mushaf Al Quran wakaf. Bahkan menurut catatan tim distribusi, telah melebihi dari target tersebut. Gelaran ekspedisi ini singgah di beberapa kota diantaranya, Kabupaten Subang, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, Kabupaten Pangandaran hingga Garut Selatan.

Loading Al Quran Wakaf Ruang Baik Dalam Rangka Ekspedisi Wakaf Episode Kemerdekaan, Depok
Loading Al Quran Wakaf Ruang Baik Dalam Rangka Ekspedisi Wakaf Episode Kemerdekaan, Depok

Wilayah target di Jawa Barat ini dipilih karena ternyata kebutuhan Al Quran di Jawa Barat saja masih sangat tinggi, terutama di pedalaman. Hal ini dikarenakan keterbatasan akses, biaya pengadaan Al Quran yang semakin tinggi dan di beberapa lokasi Al Quran sudah tidak layak pakai. Sebagaimana ekspedisi wakaf sebelumnya, penyaluran Al Quran Wakaf menyasar kepada para santri penghafal Al Quran di pesantren-pesantren, untuk memenuhi kebutuhan Al Quran yang lebih layak untuk mereka menghafalkan ayat suci Al Quran. Ekspedisi ini juga sekaligus mengagendakan silaturahim kepada para Kyai dan tokoh daerah setempat.

Penyerahan 1000 Mushaf Al Quran Wakaf Kepada Santri Ponpes Nurul Huda Yaspinda, Kabupaten Garut (Garut Selatan)
Penyerahan 1000 Mushaf Al Quran Wakaf Kepada Santri Ponpes Nurul Huda Yaspinda, Kabupaten Garut (Garut Selatan)
Saat singgah di Kabupaten Ciamis, tim Ruang Baik berkesempatan bersilaturahim dengan KH. Nonop Hanafi, yang merupakan Pimpinan Pondok Pesantren Miftahul Huda II, di daerah Bayasari, Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Kang Nonop, sapaan akrab beliau, antusias menyambut kehadiran tim dan turut mendoakan perjalanan ekspedisi serta menghaturkan ucapan terima kasih kepada donatur atas wakaf Al Quran yang telah dikirimkan kepada ribuan santri binaannya. "Jazakumullah khoiron katsiron, terima kasih kami haturkan kepada para donatur Gerakan Wakaf Quran yang telah menyalurkan Wakaf Qurannnya kepada Ruang Baik, semoga Allah subhanahu wataala menerima segala amal wakaf para donatur, dan mengalir pahala jariahnya," ucap penuh semangat Kang Nonop melalui testimoninya secara langsung.

Tim Ruang Baik bersama KH Nonop Hanafi dan para santri di Pesantren Miftahul Huda II, Ciamis.
Tim Ruang Baik bersama KH Nonop Hanafi dan para santri di Pesantren Miftahul Huda II, Ciamis.

Penggalangan kontribusi terhadap Gerakan Wakaf Quran Ruang Baik masih terus berlangsung bersamaan dengan distribusi Al Qurannya, dan para tokoh yang kami kunjungi mengajak kepada umat untuk terus mendukung Gerakan Wakaf Quran yang gagas Ruang Baik untuk memenuhi kebutuhan Al Quran di seluruh penjuru nusantara.

Ringkasan dokumentasi penyaluran Al Quran Wakaf dalam rangka ekspedisi wakaf episode kemerdekaan sebagai berikut:


-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

Blog Post Lainnya
-
Kontak Kami
info@ruangbaik.com
0813-8173-6776
Perumahan Arco, Jl. Rambutan No 16 Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari Kota Depok, Jawa Barat 16518
Ikuti Kami di
-
@2024 Ruang Baik Bersama Inc.