23 April 2020 9:14 am

Jelang Ramadhan, Ruang Baik Salurkan 1.098 Mushaf Al Quran

Jelang Ramadhan, Ruang Baik Salurkan 1.098 Mushaf Al Quran
Yayasan Ruang Baik Bersama dalam Gerakan Wakaf Quran, Alhamdulillahirabbil aalamiiin, per 22 April 2020 sudah tersalurkan 1.098 mushaf Al Quran kepada saudara kita yang mebutuhkan dan para santri penghafal Al Qur'an di berbagai daerah di Indonesia.

(infografis penyeluran Wakaf Al-Quran)
(infografis penyeluran Wakaf Al-Quran)

Di tengah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) beberapa daerah untuk pencegahan covid19 menjadi tantangan kami dalam mendistribusikan Al Quran kepada para santri di berbagai pesantren/lembaga tahfidz yang menjadi target penerima.

Namun demikian, tim Ruang Baik tetap memaksimalkan upaya untuk dapat terus melakukan proses cetak dan penyaluran sesuai amanah yang diberikan oleh para donatur sampai dengan saat ini hingga pekan2 awal bulan suci ramadhan. Agar Al Quran sudah dapat dimanfaatkan oleh para santri dan tentunya memberikan keberkahan dan pahala pula kepada para donatur selama ramadhan.

Semoga Allah subhanahu wataala meringankan segala kendala dan memberkahi aktifitas baik ini senantiasa. aamiin

-


Blog Post Lainnya
-
Kontak Kami
info@ruangbaik.com
0813-8173-6776
Perumahan Arco, Jl. Rambutan No 16 Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari Kota Depok, Jawa Barat 16518
Ikuti Kami di
-
@2024 Ruang Baik Bersama Inc.